Hmmm... Posko Konservasi Laskar Hijau Gunung Lemongan Dirusak, Ada Apa Ya?

Ratusan pohon yang ditebang di sekitar posko Laskar Hijau. Foto: istimewa

Bukan kali ini saja

Beberapa kasus perusakan pohon di kawasan hutan lindung memang pernah dilaporkan Laskar Hijau, seperti laporan di tanggal 29 April 2017 dan laporan pembakaran hutan tanggal 24 Juli 2017, namun kedua laporan tersebut tidak menuai hasil.

"Pernah juga salah satu rumah relawan kami diserang dan keluarganya diseret-seret karena tidak terima atas laporan perusakan hutan ke kepolisian, meskipun demikian kami masih percaya kepolisian mampu menangani kasus ini," ungkap A'ak dalam pressrelease-nya.

Dari kasus yang menimpa Laskar Hijau ini, dapat kita tangkap bahwa perjuangan untuk melestarikan ekosistem alam ternyata tak semudah membalik telapak tangan. Masih banyak elemen masyarakat yang belum sadar betul akan pentingnya menjaga alam agar tetap lestari.