Saking Hebohnya, Festival Rampak Barong juga Dihadiri Puluhan Peserta dari Luar Lumajang

Festival Rampak Barong Jatigono. Foto: VisitLumajang/mko

Keberhasilan Desa Jatigono, Kecamatan Kunir, Lumajang, dalam menggelar tak hanya terlihat dari ratusan peserta yang mengikutinya.

Kelompok seni barong yang hadir tak hanya dari Lumajang saja, tapi puluhan barong dari luar kota juga hadir. Sebut saja tim Cerewet Crew, kelompok seni barong asal Jember.

Dengan membawa 12 rampak barong dan total 30 kru putra maupun putri, penampilan tim ini memikat penonton saat penutupan Festival Rampak Barong, Minggu 24 November 2019.

"Kami latihan selama 3 hari khusus untuk tampil di acara ini, karena sebelumnya berlatih secara rutin," ungkap Ogik Reog, pembina tim asal Rowotengah, Sumberbaru, Jember tersebut.

Ogik dan ratusan seniman lainnya yang hadir berharap Festival Rampak Barong bisa lebih meriah tahun depan. "Kalau bisa 1000 barong sekaligus," imbuhnya.

Festival Rampak Barong yang digelar selama 2 hari, 23 - 24 November 2019 ini merupakan yang pertama kalinya digelar oleh Desa Jatigono.

Dengan festival budaya seperti ini, kesenian tradisional Jawa Timuran tidak akan punah, bahkan bisa diteruskan oleh anak-anak mudanya.