Rabu Gaul Vol 37 Bersama Duo Colmet: Komen Harjalu

Behind the scene Rabu Gaul Vol 37 bersama Colmet. Foto: Visit Lumajang/Istimewa

Bagi yang sudah lama mengikuti Visit Lumajang pasti tau dong program bincang seru bertajuk Rabu Gaul. Setelah beberapa saat tidak mengudara, program yang ada setiap hari Rabu ini kembali.

Rabu Gaul pertama di tahun 2023 dimulai dengan kejutan yaitu dibawakan oleh dua lelaki muda asal Lumajang yaitu Kak Cholis dan Kak Slamet. Maka dari itu, lahirlah Colmet!

Pada Vol 37 kali ini Rabu Gaul membahas mengenai acara yang baru saja rampung. Sebuah acara besar dari Kabupaten Lumajang yaitu Harjalu atau Hari Jadi Lumajang ke 767.

Kedua MC, Kak Cholis dan Kak Slamet mereview sedikit mengenai kegiatan yang dilaksanakan sebagai rangkaian Harjalu 767. Kegiatan seperti konser dan beberapa lomba.

Dibawakan secara santai dan blak-blakan Rabu Gaul Vol 37 ini seakan menjadi secuil perwakilan komentar masyarakat Lumajang mengenai Harjalu. Diakhir keduanya berharap Harjalu kedepannya bisa lebih meriah dan kreatif.

"Semoga ndek acarane Harjalu tahun ngarep iso lebih kreatif ya, makin rame pisan," ujar Kak Cholis pada sesi akhir Rabu Gaul Vol 37.

Buat Visiters yang ingin tau selengkapnya bahasan dari duo Colmet yang mungkin bikin kamu angguk-angguk kepala sampai ketawa cus langsung nonton lengkapnya di channel YouTube Visit Lumajang atau klik video di bawah ini.