Launching Program Desa Berdaya di Wisata Tambuh Raya Idaman, DPMD Lumajang Tekankan Kreativitas BUMDes

Launching Desa Berdaya di Wisata Tambuh Raya Idaman oleh Kepala DPMD Lumajang (16/11). Foto: Visit Lumajang

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Lumajang merilis program Desa Berdaya pagi ini, Minggu 16 November 2025 di Desa Condro, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Program Desa Berdaya merupakan program dari Pemprov Jawa Timur berupa Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Desa untuk menstimulus pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.

Diungkapkan Kepala DPMD Lumajang Bayu Ruswantoro, besaran BKK yang diterima Desa Condro sebanyak 100 juta Rupiah.

"Program BKK yang diterima Desa Condro digunakan untuk menambah fasilitas, sarana prasarana di wisata Tambuh Raya Idaman," ungkapnya saat launching program.

Wisata Tambuh Raya Idaman di bawah pengelolaan BUMDes Barokah Jaya Abadi, dinilai telah berhasil dalam pengelolaannya.

Kawasan wisata ini sebelumnya telah dikenal dengan kolam renang dan waterpark-nya, juga sirkuit sepatu roda berskala nasional.

"Keberhasilan pengelolaan wisata oleh BUMDes Condro ini telah mendatangkan manfaat ekonomi yang bisa dirasakan warga," ungkap Bayu.