Bosen Ngopi di Kafe? Ke Siti Sundari Aja!

Ngopi di Siti Sundari via @visitlumajangproject

Ngopi di Siti Sundari

Kedai-kedai kopi ini sebagian besar adalah milik warga sekitar, jadi dengan dikembangkannya kawasan hutan ini juga bermanfaat untuk meningkatkan perekonomian warga.

Visiters bisa menikmati keindahan pohon-pohon yang menjulang tinggi dan hawa sejuk pastinya. Maka dari itu, kalau ke sini juga jangan lupa pakai perlengkapan ninja seperti jaket dan masker.

Untuk bisa masuk ke area Siti Sundari, Visiters cukup membayar karcis parkir aja kok. Jam operasionalnya juga tidak terpacu dengan waktu.

Di sini kalian juga bisa nge-camp lho di area camping ground yang tersedia, dengan catatan tetap menjaga kebersihan dan jangan merusak apapun.

Kita saranin kalau Visiters ke sini sore hari menjelang malam, karena akan terasa sekali nuansa vintage-nya dengan berhiaskan lampu-lampu di jajaran ranting pohon.

Ngopi di sini emang berasa piknik di hutan. Tentunya nggak pake ribet, karena tinggal datang aja berbekal uang secukupnya.

Lebih seru lagi kalau datang ke kawasan Alas Burno ini rame-rame bareng teman atau keluarga. Bagaimana? Tertarik ngopi di tengah hutan?