Keseruan Battle Racik Kopi V60 di Lumajang Fun Brewing

Peserta Battle V60 Lumajang Fun Brewing via Rudi/d'Rimba Cafe

Mengenal Manual Brewing V60

V60 adalah methode pour over di mana kopi lebih aromatik, bersih, menonjolkan karakter karakter tertentu yang belum tentu bisa didapatkan dengan cara penyeduhan lain.

Secara umum terdapat dua model pour over dalam dripper-nya, yaitu model V atau kerucut dan model basket atau flat bottom. Dari kedua model itu kebanyakan menggunakan model V.

Kelebihannya adalah distribusi suhu air lebih merata dan terpusat ekstrasinya. Itulah mengapa karakter tertentu pada kopi jadi lebih intens.

"Saat ini kopi manual brewing V60 semakin digemari oleh anak muda di Lumajang, kopi jenis ini meskipun tidak menambahkan gula dalam penyajiannya, punya rasa unik tersendiri tergantung dari jenis kopi cara penyeduhannya," tambah Dyo, panggilan akrabnya.

Lebih lanjut, pemuda yang pernah jadi Juara 1 Batle Barista V60 di Probolinggo ini berharap acara seperti ini bisa sering digelar. Secara tidak langsung acara ini turut mengangkat nama kopi asli khas Lumajang.