Memasuki Puncak Kemarau, Warga Berburu Kerang di Watu Pecak

Warga berburu kerang simping di Pantai Watu Pecak. Foto: Foto: Visit Lumajang/Ahmad VL

Warga di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur pada puncak musim kemarau tahun ini dihebohkan dengan munculnya kerang simping di pantai selatan.

Tidak ingin melewatkan kesempatan, kehadiran fenomena ini dimanfaatkan warga sekitar dengan berburu kerang untuk dijual dan dikonsumsi sendiri.

Hal tersebut membuat pantai selatan khususnya di Pantai Watu Pecak dipenuhi warga Warga Desa Selok Awar-Awar, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang yang ingin berburu kerang simping.

Warga yang berburu kerang simping hanya menggunakan peralatan sederhana, yaitu sebilah sabit dan tas kantong untuk meyimpan hasil buruan.

Mereka dengan berani melawan ombak agar dapat mengambil kerang simping segar dari laut. Beberapa diantaranya memperoleh kerang simping yang menempel di atas batu.

Cukup banyak kerang simping yang diperoleh dari berburu sederhana itu akhirnya dijual, ada pula yang dibawa pulang untuk dikonsumsi sendiri.

"Sudah semingguan ramai orang cari kerang. Hari ini saya dapat lumayan besar-besar, setiap hari saya kesini untuk cari kerang. Hasil tangkpannya kalau banyak dijual kalau sedikit ya dimasak sendiri," terang Alfayanti, salah seorang warga yang diwawancari pada Selasa 17 Oktober 2023.