Menu Fuyunghai di Pondok Bunga, Jadi Primadona di Tanggal Tua

Menu Fuyunghai di Pondok Bunga via VisitLumajang/dna

Bosan dengan olahan telur yang itu-itu aja? Mungkin banyak dari kalian yang kerap kali menyantap omelet, dadar gulung, atau teluyam. Tapi udah pernah nyobain fuyunghai nggak?

Puyonghai atau biasa disebut juga dengan fu yong hai atau fu yung hai (Hanzi: 芙蓉蛋, hanyu pinyin: fú róng dàn) adalah masakan khas Tionghoa.

Fuyunghai dibuat dari telur yang didadar dengan campuran berupa sayuran, daging, atau makanan laut. Konon masakan ini berasal dari resep Tionghoa di Shanghai.

Di Rumah Makan Pondok Bunga, tersedia berbagai macam menu spesial, salah satunya fuyunghai. Fuyunghai di sini beda dari yang lain lho!

Isiannya juga lengkap mulai dari kacang polong, ati ampela, sampai aneka seafood yang dicampurkan ke dalam adonan telur.

Ketebalannya juga pas, ditambah lagi dengan siraman saus melimpah yang tentunya sudah disesuaikan dengan lidah orang Lumajang.

Pondok Bunga berada di Jalan Raya Tukum. Lokasinya mudah dicari karena berada di pinggir jalan raya arah Yosowilangun, dan terlihat banyak ornamen bunga sehingga mudah sekali untuk dikenali.