Pelajar Lumajang Peduli Banjir Rowokangkung dan Tsunami Banten

Pelajar Lumajang peduli via VisitLumajang/istimewa

Penyaluran Lewat Lembaga Sosial

Hal senada juga diungkapkan Rosa, Ketua Study Club Sejarah (SCS) Smaga, diharapkan penggalangan dana dilaksanakan di beberapa titik agar maksimal dan mendapat hasil yang lebih banyak, sehingga nantinya dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa bencana.

Dana yang terkumpul dari aksi penggalangan dana tersebut sebesar Rp. 4.575.200 dan beberapa sembako dari sumbangan masyarakat.

Sementara itu Khoirur Roziqin, Ketua DPC GSNI Lumajang mengucapkan terima kasih kepada beberapa organisasi/ekstrakurikuler yang ada di Lumajang yang bersatu untuk aksi kemanusiaan ini, dari hasil kesepakatan para ketua ekskul dan organisasi pelajar yang ikut dalam aksi galang dana.

Hasil dari penggalangan dana ini sesuai kesepakatan akan dibagi untuk penyaluran kepada korban banjir di Rowokangkung dan Kencong dibelanjakan dalam bentuk sembako dan langsung didistribusikan ke lokasi banjir.

"Sedangkan untuk bantuan korban tsunami Banten dan Lampung akan kita salurkan ke rekening lembaga sosial yang membuka posko di sana," ujar Khoirur Roziqin, pelajar yang juga aktif di Pramuka ini.