Refreshing Ramah Kantong Dengan Berenang di Pemandian Tirtowono Kabupaten Lumajang

Kolam renang yang ada di Pemandian Tirtowono, Lumajang. Foto via @visitlumajang

Berlibur setelah sepanjang minggu melakukan aktivitas harian yang berulang-ulang berenang bisa jadi opsi refreshing visiters lho! Pergi ke pemandian jadi pilihan ramah kantong untuk liburan.

Ada banyak pemandian yang bisa ditemukan di Kabupaten Lumajang, salah satunya Pemandian Tirtowono yang terletak di daerah selatan. Tepatnya berada di Desa Jarit, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang.

Objek wisata ini lokasinya berada di pinggir jalan raya sehingga mudah untuk ditemukan. Memiliki lahan yang sangat luas, tak hanya diisi oleh kolam renang saja.

Saat mulai memasuki kawasan Pemandian Tirtowono akan terlihat banyak pohon tinggi menjulang di tanah yang luas. Bagian luar kawasan kolam renang di tempat ini tersedia warung-warung makanan untuk mengisi perut.

Biasanya tersedia gorengan, mie instan, snack ringan, dan minuman seperti kopi, teh dan lainnya. Dinikmati sambil duduk menikmati pemandangan dan pohon-pohon di sekitar pemandian.

Untuk kawasan kolam renang juga tak kalah luas, berisi beberapa kolam renang berbagai ukuran dan ketinggian air. Pemandian Tirtosari. Jajaran gazebo di pinggir kolam cocok sebagai tempat istirahat setelah bermain air.

Warna warni hiasan, tembok dan perosotan di Pemandian Tirtowono terlihat membawa kesan ceria. Visiters bisa pergi bersama keluarga dan teman untuk liburan bersama di objek wisata ini.