Rilis Kembali, Album Gembala Ismam Saurus dengan Format dan Sosok Baru

Konser virtual Gembala (EP) di channel Youtube Ismam Saurus

Ismam Saurus, musisi asal Yosowilangun Lumajang baru saja menggelar konser virtual di channel Youtube Ismam Saurus, Rabu 31 Maret 2021 semalam.

Gembala, album ini hadir dengan format dan sosok baru, nuansa lebih dramatis dengan banyak sentuhan. Beberapa merupakan lagu repackage dari album Orang Desa, bekerjasama dengan beberapa musisi Lumajang.

Selain Ismam sendiri sebagai vokal dan gitar akustik, ada Slatem (Genocide, Asalteriak, Roesidy) sebagai gitar, Wawa Jazz Bass sebagai bassist dan Affan (Rizquna) sebagai penggebuk drum.

Lewat album ini tergambar jelas sosok Ismam Saurus memilih untuk mengeksplor lebih jauh karyanya. Ismam Saurus ingin menyampaikan bahwa musik folk bisa berkolaborasi, tak hanya identik dengan kopi, senja dan lirik puitis.

Album Gembala dengan rilisan EP ini berisi 4 track di antaranya Tinggal di Jakarta, Cangkul dan Sabit, Sang Serigala dan Gembala. Yang sudah bisa Visiters dengarkan di platform musik digital seperti Spotify, iTunes, dll.

"Ini untuk pemanasan lah, biar terlihat produktif di mata orang-orang," celoteh Ismam Saurus dengan candaan khasnya.

Rilisnya kembali lagu-lagu lama di album EP Gembala ini merupakan awal dari rencana rilisan full album yang akan dirilis via label lokal Comforting Sounds Record.