Karnaval Kandangtepus Tingkatkan Pendapatan UMKM Setempat

Penampilan peserta karnaval Desa Kandangtepus. Foto: Visit Lumajang/Dnadyaksa

Karnaval Pembawa Berkah Bagi UMKM

"Masyarakat Desa Kandangtepus ada 10.000 jiwa, sehingga kami yakin bisa mengadakan karnaval sendiri. Dan alhamdulillah ini juga dari antusias warga kami," ungkap Suryadi.

Menurut Suryadi, dari 22 RW di Desa Kandangtepus, beberapa RW mengeluarkan dua peserta. Sehingga, jumlah peserta karnaval ini mencapai 27 peserta.

"Alhamdulillah pesertanya banyak, dan alhamdulillah satu RW mengeluarkan 2 peserta karnaval," lanjut Suryadi.

Selain itu Kades Desa Kandangtepus ini juga menuturkan, meski kegiatan ini hanya 1 hari, namun warganya memperoleh hiburan sekaligus bisa berjualan di sepanjang Jalan Desa Kandangtepus.

"Ya, selain mendapatkan hiburan, warga juga dapat mendapat pemasukan dari hasil berjualan. Dengan adanya kegiatan ini bisa menaikkan pendapatan para UMKM setempat," jelasnya.

Tak lupa, Suryadi juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak dan seluruh warga Desa Kandangtepus karnaval kali ini bisa berlangsung sukses.

“Terimakasih kepada seluruh warga desa Kandangtepus atas supportnya dan semua pihak atas kelancaran terselenggaranya kegiatan ini,” pungkas Suryadi.