Macam-macam Hampers Lebaran Buat Orang Terdekatmu!

Hampers kue dari Berlian Kitchen Lumajang. Foto: berliankitchenlmj

Berbagi hampers atau bingkisan untuk kolega, atau orang terdekat sudah menjadi tradisi menjelang Hari Raya Idulfitri di Indonesia. 

Saat ini, hampers yang diberikan saat bulan ramadan ini tidak terpaku hanya berupa kue-kuean, tetapi ada beberapa barang yang bisa menjadi hampers untuk dibagikan.

Ada berbagai macam pilihan, bahkan beberapa toko menyediakan paket bingkisan yang sudah terbukus cantik dan rapi untuk dijual. Berikut beberapa jenis hampers yang bisa jadi pilihan Visiters.

Kue kering, menjadi jenis hampers yang sudah lumrah untuk dibagikan. Akan tetapi kamu bisa membuatnya istimewa dengan membuatnya sendiri atau membelinya dengan bentuk dan pilihan topping yang unik.

Selain itu, Visiters juga bisa membuat customize packagingyang berbeda dari biasanya, cobalah berkreasi sehingga hampersmu bisa menjadi makin istimewa. Ada banyak toko kue yang menyediakan paket hampers di Lumajang salah satunya Berlian Kitchen.

Sembako, selain makanan siap saji, Visiters juga bisa memberikan hampers berupakan bahan mentah. Ada berbagai kebutuhan pokok yang bisa diberikan seperti beras, gula, minyak goreng, tepung atau bahan lainnya sesuai dengan keinginan dan kesanggupanmu.

Hampers bahan pokok sangat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari. Bingkisan ini juga praktis hanya perlu dibungkus dengan rapi.