Potensi Alam Lumajang dalam Motif Batik Khas Lumajangan

Beberapa fotografer saat membidik proses mencanting batik. Foto via @visitlumajang

Menarik Minat Fotografer Lumajang

Selain batik, dalam Pameran Temporer ini juga ditampilkan koleksi keris dari beberapa kolektor. Di mana faktanya masih banyak anak muda yang belum tahu benar tentang filosofi keris sebagai budaya Nusantara.

Sayangnya, pameran ini sepi pengunjung karena pihak Museum Daerah Lumajang telah diwanti-wanti sebelumnya untuk tidak mempublikasi acara secara luas, terkait masih dalam masa PPKM.

Meskipun demikian, hal ini tidak membatasi sejumlah fotografer untuk mengambil momen di pameran yang dihelat dalam rangka peringatan HUT Museum Daerah Lumajang ke-6 ini.

Salah satunya Moh. Aripin, salah satu fotografer human interest yang memburu beberapa foto pengerajin batik Lumajang saat mencanting.

"Momen-momen seperti ini harusnya kesempatan untuk mendokumentasikan jejak kebudayaan yang masih lestari di Lumajang," ungkap fotografer yang kerap memakai nama Jeans Blakra'an ini.

Hal yang sama diungkapkan Igam Marendra, fotografer muda yang sering membidik momen seni budaya di Lumajang.

"Saya yakin sebenarnya masih banyak anak muda yang tertarik untuk mengetahui atau mempelajari budayanya," tandasnya kepada Visit Lumajang.