KKN Pulang Kampung Mahasiswa Universitas Negeri Malang di Desa Tanggung Kecamatan Padang

Penyematan tanda peserta KKN Pulang Kampung. Foto via Mahasiswa UM

KKN Pulang Kampung Universitas Negeri Malang

Ini karena semua saling membaur dan akrab satu sama lain. Karena masih dalam kondisi pandemi, pada acara pembukaan ini tetap menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat.

Kepala Desa Tanggung, Sujoko, berterimakasih dan memberikan pesan kepada para mahasiswa KKN Pulang Kampung agar mengambil banyak pengalaman selama kegiatan berlangsung.

"Kami sangat berterimakasih kepada adik-adik mahasiswa Universitas Negeri Malang yang telah memilih desa kami sebagai tempat Kuliah Kerja Nyata (KKN) Pulang Kampung," ungkap Kades.

"Semoga apa yang menjadi program KKN ini bisa berjalan dengan lancar supaya menjadi bekal juga untuk adik-adik mahasiswa dalam menghadapi masyarakat," imbuhnya.

Acara juga diisi prosesi penyematan kalung peserta oleh Kepala Desa serta Camat kepada perwakilan mahasiswa dan ditutup dengan pemotongan tumpeng untuk mengawali KKN selama 45 hari ke depan ini.

"Saya mewakili teman-teman mengucapkan terimakasih kepada pihak desa karena sudah menerima kami dengan sangat baik," ungkap Koordinator Desa Dhenok Putri Wijaya.

"Dan kami nantinya akan berkolaborasi dengan Pemerintah Desa Tanggung dan masyarakat untuk menjalankan program yang sudah kami susun," tandasnya.